Puti "Barasuara" Sedih Lihat Pepohonan Mati Akibat Kebakaran di Kawah Ijen
TABLOIDBINTANG.COM - Para personel Barasuara ambil bagian dalam kegiatan konservasi Taman Wisata Alam (TWA) Kawah, Banyuwangi, Jawa Timur, Senin (16/12). Oktober laku, kawasan tersebut dilanda kebakaran hebat, yang mengakibatkan tak kurang dari 900 hektar lahan berubah jadi padang tandus.
Puti, vokalis Barasuara, sedih melihat hamparan rumput dan pepohonan mati di sekitar pegunungan Ijen. Ingatannya lantas terbawa ke momen indah enam tahun silam, saat mendatangi lokasi tersebut.
Waktu itu, kata Puti, seluruh permukaan gunung berwarna hijau. "Naik ke puncak tiga jam, berangkatnya jam 2 pagi. Dulu masih sepi banget, nggak seramai sekarang. Bagus gitu," ceritanya, kepada wartawan.
Puti mengaku sangat mengagumi keindahan pegunungan Ijen yang asri. Terutama keberadaan api biru di sekitar kawah, yang jadi daya tarik utama turis lokal dan mancanegara.
Puti pun bangga saat keindahan TWA Kawah Ijen diulas di beberapa media internasional. Perancis salah satunya.
"Di Perancis, aku diceritain, sampai masuk acara televisi Prancis. Mereka menyiarkan tentang keindahan Ijen. Makanya, aku enggak ngerti kenapa orang Indonesia harus keluar Indonesia, padahal ada tempat sebagus ini," bilangnya.
Kedatangan Puti ke PWA Kawah Ijen kali ini terbilang cukup penting. Bersama 250 mahasiswa dari berbagai universitas di Indonesia, Puti dan personel Barasuara lainnya menanam 500 bibit pohon di lahan bekas kebakaran. Diharapkan kegiatan yang digagas Bhakti Lingkungan Djarum Foundation tersebut bisa mengembalikan keindahan pegunungan Ijen seperti sedia kala.
(ari)